Jonathan Rea: Saya Balapan di Sirkuit Mandalika Pakai Mode Bertahan, Bukan Fight

Rabu, 11 Januari 2023 | 16:04 WIB
Jonathan Rea: Saya Balapan di Sirkuit Mandalika Pakai Mode Bertahan, Bukan Fight
Jonathan Rea saat menunjukkan medali penganugerahan knighthood dari Kerajaan Inggris. [AFP/Yui Mook]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nama Jonathan Rea menjadi langganan di World Superbike atau WSBK. Apa sebab, ia adalah rider yang berhasil mempertahankan gelar Juara Dunia WSBK enam kali berturut-turut, 2015-2020, serta mencatat rekor jumlah kemenangan balapan paling banyak.

Jonathan Rea mengawali karier di balap motocross 2003, dan menyandang gelar kehormatan knighthood Order of The British Empire (OBE) sejak 2017, atas prestasinya di cabang olah raga otomotif. Selain itu, juga menyandang gelar kehormatan doktor dari Queen's University Belfast pada 2019. Serta berhasil mengantongi Surat Izin Mengemudi atau SIM umum motor pada 2021 setelah sesi kursus di Irlandia Utara. Penghargaan lainnya adalah masuk nominasi BBC Sports Personality of the Year Award pada 2017.

Pembalap Kawasaki Racing Team WorldSBK Jonathan Rea memacu kecepatannya saat sesi latihan bebas kedua (FP2) WSBK 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Jumat (19/11/2021). ANTARA FOTO/Andika Wahyu/wsj. (ANTARA FOTO/ANDIKA WAHYU)
Pembalap Kawasaki Racing Team WorldSBK Jonathan Rea saat sesi latihan bebas kedua (FP2) WSBK 2021 di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat, Jumat (19/11/2021)   (ANTARA FOTO/Andika Wahyu)

Lelaki kelahiran Ballymena, Irlandia Utara, 2 Februari 1987 ini memiliki turunan darah balap cukup kental. Memiliki kesamaan nama diawali serba huruf "J", kakeknya, John Rea adalah promotor pembalap roda dua legendaris Joey Dunlop. Kemudian ayahnya, Johnny Rea adalah pembalap Isle of Man Tourist Trophy atau Isle of Man TT. Sebuah seri balapan roda dua legendaris yang digelar di Douglas, ibu kota Isle of Man, pulau yang bernaung di bawah Kerajaan Inggris, berlokasi di Irish Sea. Pemegang rekor juara terbanyak adalah Joey Dunlop, yaitu 26 kali (1977-2000).

Jonathan Rea, yang uniknya kadang disapa sebagai Jon atau Johnny di kalangan rider WSBK–mengingatkan kepada nama kakek dan ayahnya–mulai berlaga di trek aspal World Supersport atau WSS begitu pindah dari trek tanah motocross dan mencetak sukses pada 2008.

Baca Juga: Semakin Mantap Menjadi Lokasi Kejuaraan Dunia, Sirkuit Mandalika Bakal Pentaskan Balap GT

Lantas di seri WSBK bersama tim Ten Kate Honda, mencetak 15 kemenangan kurun 2009-2014. Kemudian pada 2015 pindah ke Kawasaki Racing Team dan membukukan 84 kemenangan selama enam musim.

Pebalap Irlandia yang juga juara dunia World Superbike (WSBK) empat musim berturut-turut, Jonathan Rea, mendapat gelar kehormatan Doctor of Letters dari Universitas Ulster. [Instagram@jonathan_rea]
Rider Irlandia  juara dunia World Superbike (WSBK) enam musim berturut-turut, Jonathan Rea, mendapat gelar kehormatan dari Universitas Ulster. [Instagram@jonathan_rea]

Suara.com berkesempatan berbincang-bincang sejenak dengan juara dunia WSBK enam kali yang belum pecah rekor hingga kini di salah satu Royal Box Sirkuit Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat.

Berbeda dengan rekan sesama rider WSBK yang gemar mengenakan sandal dan celana pendek saat berada di luar trek kawasan Kuta Mandalika, Pujut, Praya itu, Jonathan Rea selalu ditemui dalam busana race suit lengkap dengan sepatu balap. Tunggangan andalannya saat diwawancarai adalah Kawasaki ZX-10RR.

Hi, Jonathan, bisa bagikan kesan selama dua hari kejuaraan di Sirkuit Mandalika tahun ini?

Hari pertama tidak begitu banyak penonton. Padahal cuaca bagus, meski terik. Mestinya bisa menjadi tontonan seru karena kami bertarung all-out sepanjang balapan di Mandalika.

Baca Juga: Sirkuit Mandalika Telah Kantongi Sertifikasi FIA, Bisa Gelar Balapan Roda Empat

Namun hari kedua, penonton tampak membeludak. Banyak sekali yang datang. Melihatnya dari trek serasa adem. Saya merasakan kesenangan tersendiri bila melihat penonton datang memenuhi sirkuit. Bukankah balapan bertujuan memberikan entertainment kepada pengunjung?

Kalau tinjauan secara teknis bagaimana dengan Sirkuit Mandalika sendiri?

Kalau balapannya sendiri cukup sulit. Saat masih berada di grup besar awal race terasa sulit lepas sendiri-sendiri.

Makanya setelah saya berhasil keluar dari grup besar, sasarannya main sendiri. Namun masih saja ada kesalahan, jadi saya usahakan agar bisa melaju konstan. Tidak banyak fight, bertahan saja.

Juara WSBK Mandalika 2022 Toprak Razgatlioglu [Suara.com/CNR ukirsari].
Juara WSBK Mandalika 2022 Toprak Razgatlioglu bersama Alvaro Bautista (kiri) dan Jonathan Rea (kanan) saat naik podium Race 2 [Suara.com/CNR ukirsari].

Kesan saat meraih posisi di Superpole dan naik podium kedua setelah Toprak Razgatlioglu yang jadi juara pertama di Race 1?

Bisa meraih posisi di Superpole, kemudian naik podium rasanya sangat bahagia. Kru kerja keras untuk hasil yang kami peroleh.

Balapan pertama banyak rubber atau karet bekas ban, kemudian dibersihkan dan trek menjadi lebih bagus jadi saat balapan. Sepertinya grip lebih mantap.

Hal tak kalah penting dari diri sendiri adalah paham mesin. Sehingga untuk bertarung jarak dekat makin siap, ban juga diusahakan pakai yang baru.

Namun soal kompetisi, kalau menengok Toprak (Razgatlioglu) dia selangkah lebih di depan dari kompetitor lain.

Di balapan pertama, saya yakin tampil bagus di awal, akan tetapi Toprak sudah di depan sana. Saya coba, coba, dan coba lagi, malah bikin kesalahan jadi kurang grip.

Saat berjuang mengembalikan kondisi motor ke grip awal, saya sudah kehilangan waktu.

Di sisi lain, situasi ini membuat tantangan makin seru, rasanya bagus, hanya belum maksimal menghadapi kompetitor. Beruntung podium bisa diraih, di situlah serunya.

Tahun ini balapan di Sirkuit Mandalika berbeda total dengan tahun lalu, bukan? Pada 2021 hujan deras sampai safety car keluar dan Race 1 ditangguhkan. Kini, dua hari balapan dalam cuaca sangat kering, panas, sampai akhir balapan. Tanggapanmu?

Race 1 WSBK Mandalika 2021 Ditunda Besok Akibat Cuaca Esktrem. [Laman resmi World Superbike]
Race 1 WSBK Mandalika 2021 ditunda akibat cuaca ekstrem [Laman resmi World Superbike]

Saya bermasalah dengan ban depan. Bukan temperatur, namun treknya sedikit kotor. Setelah dibersihkan, ada rubber yang membentuk racing line. Rasanya lebih mantap, jadi sudah lebih nyaman.

Kalau kemarin rasanya memang ada sedikit ketakutan, hanya beberapa saat sebelum melaju sekian lap sebelum turun balapan. Saya push terus. Tetap bahaya namun berhasil membuat racing line lebih lebar dari hari pertama, membuat perasaan lega.

Di podium Race 2, Alvaro Bautista yang meraih gelar Juara Dunia WSBK 2022 tampak emosional, apalagi untuk kedua race sendiri dia tidak naik podium pertama. Apa komentarmu?

Ya, saya mengerti benar apa yang ia rasakan. Ia sudah menanti sedemikian lama, wajar bila emosional. Saya ucapkan selamat buat Alvaro Bautista dan Ducati dari lubuk hati terdalam.

Tahun depan kira-kira bagaimana? WSBK akan hadir lagi di Sirkuit Mandalika sekitar Maret 2023?

Tahun depan pastinya akan ada peraturan baru. Perhatikan juga dengan homologasi untuk tunggangan para rider.

Rasanya tim saya akan ancang-ancang pembaruan, mengingat Ducati kencang dan sangat ringan, saat menikung keren.

Kami bertarung pakai kendaraan produksi massal. Bobot motor untuk kelas 300 dan supersport kelihatan, bukan? Kelas teratas juga demikian, kecepatan dan bobotnya bisa dilihat berimbang seperti dibuat pabrikan masing-masing. Sehingga sangat perlu, mesti ada kombinasi antara rider dan mesin yang selaras untuk bisa menang.

Yamaha, Ducati, dan Kawasaki, saling bertarung menghasilkan yang terbaik. Kami kompetitif. Juga brand lainnya.

Sebagai rider saya merasa sangat beruntung bisa berada langsung di balik setang, dan tahu langsung apa yang terjadi di trek.

Ada pandangan khusus soal seri penutup WSBK di Philip Island, Australia?

(Sebagai catatan, Jonathan Rea menikah dengan Tatiana Weston asal Australia. Keduanya dikaruniai dua putra, Jake dan Tyler).

Wah, pastinya merasa sangat senang. Ini adalah second home race. Home race pertama ya sirkuit di kawasan Britania Raya, dan kedua Australia ini.

Anak-anak dan istri saya, Tatia Rea, saat ini sudah terbang ke Melbourne. Jadi kami akan bertemu di sana, rasanya senang sekali.

Jonathan Rea pamer SIM baru. (Facebook)
Jonathan Rea saat berhasil mendapatkan SIM umum [Facebook].

Kemudian soal treknya sendiri, Australia berada di Belahan Bumi Selatan (BBS) dan saat ini sedang musim semi mengarah ke musim panas, di Desember. Bayangkan serunya balapan di bawah cuaca yang berbeda jauh dari Belahan Bumi Utara (BBU) yang sedang dingin-dinginnya. Kamu pasti perlu jaket tebal bukan kalau berada di Inggris saat akhir tahun begini (tersenyum lebar).  Saya janji berikan yang terbaik buat penutup tahun ini.

[Saat artikel ini tayang, Jonathan Rea membuktikan janji naik podium juara pertama di Race 1. Catatan lainnya: juara ketiga Superpole, dan juara dua di Race 2. Sementara Free Practice 1, 2, dan 3 ada di peringkat paling atas].

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI