![Toprak Razgatlioglu (kanan) dan Andrea Locatelli (kiri) saat meraih Superpole hari pertama WSBK Mandalika 2022 (12/11/2022) di seberang podium Sirkuit Mandalika [PATA Yamaha with Brixx WorldSBK via Yamaha Indonesia].](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/11/19/17207-yamaha-mandalika-razgatlioglu-locatelli-pata-yamaha-wsbk-mandalika-2022.jpg)
Rencana tim Anda tahun depan untuk WSBK 2023?
Tentu saja kami akan tetap mengusahakan yang terbaik, dan perlu improvement untuk tunggangan. Antara lain di sektor tenaga. Memang masih ada seri terakhir WSBK 2022, namun perebutan gelar juara sudah selesai untuk musim ini, sehingga fokus saya adalah semangat berlaga untuk tahun depan. Kami perlu motor bagus, perlu mesin lebih bertenaga lagi.
Saya juga berpikir untuk kejuaraannya sendiri akan ada peraturan baru, dan tentu saja kami tidak boleh luput memperhatikan laju motor Ducati yang sangat, sangat kencang itu!
Dan meski kejuaraan bakal dipungkas (seri Australia) yang poinnya tidak mempengaruhi Juara Dunia WSBK 2022, saya tetap akan memberikan perlawanan dan semangat bertarung terbaik.
Ceritakan sedikit tentang tunggangan untuk musim balap WSBK 2023?
Tahun depan, Yamaha tidak pakai motor baru, namun tim mengupayakan tunggangan terbaik bagi rider mereka. Yang kami butuhkan sebagai pembalap adalah tenaga lebih besar, juga mungkin pengembangan sektor elektronik dan mesin, serta pengereman. Detailnya belum tahu jelas, setelah seri penutup WSBK 2022 Phillip Island kami akan memulai pengetesan.

Komentar soal balapan tahun ini dibandingkan laga 2021?
Tahun ini saya merasakan jauh lebih baik, tim Yamaha bisa melesat sangat kencang, sementara tahun lalu kami tidak melaju cepat. Akan tetapi, untuk kompetisi dengan para rider, saya rindu adu kencang dengan Scott Redding (BMW Motorrad WorldSBK) dan Jonathan Rea.
Yang jelas, tahun ini seluruh rider sangat kencang, saya pelajari kondisi kami semua, dan benar, kami melaju semakin cepat. Jadi secara keseluruhan 2022 adalah tahun yang bagus. Dan bagi tim Yamaha sendiri, okay kami bukan Juara Dunia WSBK 2022 akan tetapi kami sudah melakoni langkah besar.