Rahasia Prabowo Genjot Lapangan Kerja: Industri Padat Karya Jadi Andalan Utama

Sabtu, 22 Maret 2025 | 21:00 WIB
Presiden Prabowo Subianto.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Prabowo Subianto mulai menaruh perhatian pada industri padat karya yang dinilai bisa menumbuhkan perekenomian dan menyerap tenaga kerja.

Sektor industri padat karya merupakan salah satu sektor yang memiliki penyerapan tenaga kerja yang optimal dan dinilai mampu menyokong pencegahan penambahan angka pengangguran.

Dalam rapat di Istana Merdeka, Jakarta, baru-baru ini, Presiden Prabowo Subianto menginstruksikan deregulasi secara besar-besaran untuk meningkatkan daya saing, menciptakan lapangan kerja, serta mempercepat investasi di sektor tekstil, produk tekstil, sepatu dan sektor padat karya lainnya.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto menjelaskan bahwa salah satu perhatian utama pemerintah adalah sektor tekstil dan produk tekstil yang saat ini menyerap hampir 4 juta tenaga kerja dan mencatatkan ekspor lebih dari USD2 miliar.

VO / Video Editor: Fira / Indra

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI