Suara.com - Konser tunggal penyanyi religi Haddad Alwi yang bertajuk A Journey To Remember digelar di M Block Live House, Jakarta Selatan pada Jumat (21/3/2025) sekira pukul 20.00 WIB.
Lewat konser A Journey to Remember, Haddad Alwi siap mengajak para penonton untuk bernostalgia.
Selain Haddad Alwi, konser ini juga akan menghadirkan kolaborasi spesial bersama musisi muda Ify Alyssa, Adzando Davema, dan seleb TikTok cilik, Arra.
Penyanyi 59 tahun tersebut mengungkapkan bahwa konser ini lahir dari keprihatinannya terhadap bagaimana manusia saat ini berjalan terlalu cepat dalam hidup. Selengkapnya dalam video ini.
Video Editor: Yulita Futty