Suara.com - Pembahasan mengenai dwifungsi ABRI akhir-akhir ini menjadi sorotan. Lantaran, saat ini terdapat beberapa anggota TNI yang juga memiliki jabatan sipil. Salah satunya yakni Letkol Inf Teddy Indra Wijaya yang menjabat sebagai Sekretaris Kabinet.
Hal ini lantas membuat nama Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono alias AHY ikut menjadi sorotan. Lantaran putra Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu diketahui rela melepas pangkat dahulu sebelum memegang jabatan sipil.
Lantas bagaimana perjalanan karier AHY yang sebelumnya aktif di militer lalu rela melepaskan demi memegang jabatan sipil? Yuk simak kisah perjalanan karier AHY dalam video berikut!
Video: Fernanda Theresia