Rieke Diah Pitaloka Hancur, Mat Solar Meninggal: Serasa Ditinggal Suami

Rinaldi Aban Suara.Com
Selasa, 18 Maret 2025 | 15:29 WIB
Rieke Diah Pitaloka dan Said Bajaj Bajuri ditemui ditemui di rumah duka almarhum Mat Solar kawasan Pamulang, Tangerang Selatan pada Selasa (18/2/205) dini hari. [Suara.com/Rena Pangesti]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Kepergian Mat Solar meninggalkan duka mendalam bukan hanya buat keluarga, tapi juga sahabat seperti Rieke Diah Pitaloka.

Rieke Diah Pitaloka yang mendengar kabar Mat Solar meninggal dunia pada Senin malam, langsung bergegas ke kediaman sang sahabat di Pamulang, Tangerang Selatan.

Tiba di rumah duka, Rieke Diah Pitaloka belum bisa bertemu dengan Mat Solar. Sebab jenazah aktor 62 tahun tersebut masih berada di Rumah Sakit Pondok Indah (RSPI), Jakarta Selatan.

Jenazah Mat Solar kemudian tiba di rumah duka pukul 00.21 WIB. Anak bungsu bintang sitkom Bajaj Bajuri, Popon langsung menggotong jenazah dari ambulans.

Mewakili keluarga, Rieke Diah Pitaloka kemudian menyampaikan kabar duka ke awak media. Tidak sendiri, ia juga ditemani sahabat lainnya, Said Bajuri.

"Bang Mat Solar atau yang dikenal dengan bang Juri, meninggal dunia pada Senin, 17 Maret 2025 pukul 22.30 di RSPI," kata Rieke Diah Pitaloka ditemui di rumah duka kawasan Pamulang, Tangerang Selatan pada Selasa (18/3/2025) dini hari.

Video Editor: Praba

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI