Suara.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan tiba di Pengadilan Tipikor Jakarta untuk menyaksikan temannya, Mantan Menteri Perdagangan RI Thomas Trikasih Lembong alias Tom Lembong. Pria yang pernah menjadi Calon Presiden pada Pilpres 2024 itu tiba sekira pukul 09.19 WIB, Kamis (6/3/2025) dengan menggunakan kemeja biru tua.
Setelah memasuki lobi Pengadilan Tipikor Jakarta, Anies langsung menghampiri istri Tom Lembong, Franciska Wihardja
Mantan Menteri Perdagangan RI Thomas Trikasih Lembong alias Tom Lembong menjalani sidang perdana kasus korupsi impor gula pada hari ini.
"Tanggal sidang Kamis, 6 Maret 2025. Agenda: sidang pertama," demikian dikutip dari Sistem Informasi Penelusuran Perkara (SIPP) PN Jakarta Pusat, Kamis (6/3/2025).
Sidang dengan agenda pembacaan dakwaan dari jaksa penuntut umum (JPU) bakal dimulai sekira pukul 09.00 WIB di ruang Muhammad Hatta Ali. Muhammad Fadil Paramajeng tercatat sebagai penuntut umum dalam perkara nomor 34/Pid.Sus-TPK/2025/PN Jkt.Pst ini.
Video Editor: Praba