Suara.com - Sherly Tjoanda mencetak sejarah dalam Pilkada 2024 sebagai calon Gubernur Maluku Utara dengan status triple minority — seorang perempuan, Tionghoa, dan Kristen Protestan.
Menggantikan perjuangan mendiang suaminya, Benny Laos, tercatat Sherly unggul dengan memperoleh 50,73 persen suara dalam hitung cepat.
Sosok Sherly menjadi simbol perubahan dan harapan di wilayah mayoritas Muslim. Pesona Sherly terletak pada ketangguhan, komitmen sosial, dan visi besar untuk Maluku Utara.
Ia juga dikenal sebagai ibu yang stylish, serta menginspirasi banyak orang dengan kecerdasan dan ketulusan dalam membangun daerahnya.
Baca Juga: Apa Itu Triple Minority? Disematkan ke Sherly Tjoanda yang Unggul di Pilkada Maluku Utara
Mari kita lihat pesona yang membuat Sherly Tjoanda mencuri perhatian publik dan mencetak sejarah baru.
Creative: Nia - Editor: Ziqra