Suara.com - Dokter Richard Lee "dikuliti" oleh Dokter Detektif. Lebih-lebih sejak seorang influencer kesehatan mengkritik gelar PhD dokter kecantikan tersebut.
Kekinian, publik pun mempertanyakan keabsahan gelar doktor luar negeri milik dr Richard Lee tersebut. Diketahui, Richard Lee baru-baru ini mengungkapkan bahwa ia telah meraih gelar PhD dari Atlantic International University (AIU), sebuah institusi yang kini ramai dibicarakan karena kontroversi seputar legalitasnya.
Banyak netizen pun mempertanyakan universitas tempat Richard menempuh pendidikan doktoralnya. Sebab, kampus tersebut diketahui memiliki sejumlah kasus dan masalah yang kompleks.
Influencer kesehatan bernama Felix, juga berkomentar terkait gelar PhD dr. Richard. Lewat akun TikTok-nya, Felix Zulhendri Ph.D menjelaskan bahwa gelar doktoral dari AIU bermasalah dan dianggap ilegal di beberapa wilayah, seperti negara bagian Texas, Amerika Serikat.
Video Editor: Dzaky