Suara.com - Direktur Penyidikan (Dirdik) Jaksa Agung Muda Bidang Pidana Khusus (Jampidsus) Kejaksaan Agung RI, Abdul Qohar, belakangan ini menjadi sorotan warganet usai menetapkan eks Menteri Perdagangan Tom Lembong sebagai tersangka kasus impor gula.
Alhasil, informasi milik Abdul Qohar pun menuai atensi publik, termasuk gaya hidupnya. Baru-baru ini, warganet di platform X menyorot jam tangan mewah yang digunakan Abdul Qohar.
Jam tangan tersebut merupakan buatan Audemars Piguet, produsen jam tangan dan jam dinding mewah yang berasal dari Swiss. Alhasil, sorotan itu membuat Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) akan mempelajari Laporan Harta Kekayaan Penyelenggara Negara (LHKPN) milik Abdul Qohar karena menurut laporan publik, jam tangan mewah senilai miliaran rupiah tersebut tidak dicantumkan ke dalam LHKPN.
VO/Video Editor: Manda/Rafi