NasDem Tolak Jadi Oposisi, Tetap Dukung Prabowo-Gibran Meski Tak Dapat Jatah Menteri

Senin, 14 Oktober 2024 | 14:00 WIB
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh. (Suara.com/Lilis Varwati)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com -  Partai NasDem menegaskan bahwa partainya tidak akan menjadi oposisi Pemerintahan Prabowo-Gibran meski tidak menyetorkan nama untuk mengisi kursi menteri.

Penegasan tersebut disampaikan Wakil Ketua Umum Partai NasDem, Saan Mustopa yang menyatakan partainya tetap berada dalam barisan Pemerintahan Prabowo-Gibran.

"Bukan (ingin jadi oposisi), kita tetap dalam barisan Pemerintahan Pak Prabowo, Pak Gibran. Jadi kita men-support dan mendukung sepenuhnya apa yang menjadi keputusan kebijakan dan program pemerintahan pak Prabowo," kata Saan di Komplek Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (14/10/2024).

Selain itu, ia juga membantah NasDem yang tidak menyetor nama ini bukan karena sudah kehabisan posisi strategis dalam kabinet.

"Tidak ada, itu tidak ada sama sekali. Jadi bukan karena, misalnya portfolionya nggak pas, itu nggak ada sama sekali. Ini lebih kepada sekali lagi kita merasa kurang pas gitu ya kalau kita ngedorong-ngedorong untuk menempatkan kader-kadernya di kabinet," ujarnya.

Video Editor: Praba

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI