Suara.com - Calon Wakil Gubernur (Cagub) nomor urut satu, Suswono menyambangi Pasar Serdang, Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (27/9/2024). Dalam kesempatan itu, ia menerima sejumlah keluhan pedagang di lokasi.
Suswono didampingi Juru Bicara Tim Pemenangan Ridwan Kamil-Suswono (RIDO), Angkie Yudistia awalnya berbincang dengan pedagang bernama Suparmin yang berjualan di depan pasar. Suparmin mengeluhkan soal saluran air yang masih kurang memadai.
"Saluran airnya masih kurang bagus lah, kurang lebar. Mungkin perlu dibenerin lagi pak," ujar Suparmin di lokasi.
Kemudian, ia masuk ke dalam wilayah Pasar Serdang. Di sana, ia menerima aspirasi soal konflik antara pedagang di dalam dan luar pasar. Salah seorang pedagang menyebut keberadaan pemilik lapak di luar pasar merugikan mereka. Sebab, mereka berjualan secara ilegal dan dinaungi para oknum yang mengelola.
Video Editor: Eko