Hasan Abdillah, YouTuber yang Kini Jadi Anggota DPRD DKI Janji Perjuangkan Hal Ini

Selasa, 27 Agustus 2024 | 05:00 WIB
Youtuber Hasan Abdillah dilantik jadi Anggota DPRD DKI. [Suara.com/Faqih]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com -  YouTuber Hasan Abdillah resmi dilantik sebagai Anggota DPRD DKI dari Fraksi PKS pada Senin (26/8/2024). Ia merupakan salah satu dari 106 legislator yang diambil sumpah jabatannya di Gedung DPRD DKI.

Setelah resmi menjabat, Hasan mengaku bakal menjalankan tugasnya dengan baik sebagai legislator, khususnya dalam menyerap aspirasi warga dan menyalurkannya agar mendapatkan solusi.

"Yah kita mendengar aspirasi untuk nanti di advokasi dan itu bisa menjadikan anggaran ini turun ke masyarakat sesuai alokasi yang tepat dan prioritas," ujar Hasan usai dilantik.

"Lalu bagaimana caranya? Caranya membuat produktif membuat perda (peraturan daerah). Perda perda yang insyaallah betul-betul sesuai dengan aspirasi masyarakat," lanjutnya.

Hasan mengungkapkan nantinya akan ditempatkan di Komisi A bidang pemerintahan saat menjabat. Ia berencana memperjuangkan berbagai program yang dibutuhkan warga.

Misalnya, peningkatan dana operasional RT, RW, dan Lembaga Musyawarah Kelurahan (LMK). Kemudian, pengadaan jaringab Wifi gratis hingga kamera pengaman alias CCTV.

Video Editor: Rahadyan Adi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI