Suara.com - Pengusaha yang juga politisi Partai Golkar Jusuf Hamka menceritakan bagaimana dirinya bisa diajak menjadi bakal calon gubernur jika Kaesang Pangarep maju di Pilgub Jakarta 2024. Terlebih soal duet ini disampaikan langsung oleh Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto.
Pria yang juga akrab disapa Babah Alun ini mengatakan semua berawal dari adanya undangan pertemuan dari Airlangga Hartarto di kantornya. Dalam pertemuan itu Jusuf diminta untuk menjelaskan gagasannya untuk atasi permasalah di Jakarta seperti kemacetan hingga banjir.
"Tanggal 11 itu saya makan siang, dipanggil oleh ketua umum Golkar di kantor beliau, terus saya ditanya ini bagaimana Jakarta dengan kemacetan, banjir. Apasih yang bisa dilakukan, kamu kan pelaku usaha infrastruktur," kata Jusuf ditemui usai bertemu Mahfud MD di Kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, Sabtu (13/7/2024).
Ia pun membeberkan gagasannya pertama mengenai soal kemacetan. Jusuf menceritakan bagaimana dirinya mengurai kemacetan dengan membangun sejumlah jalan.
Video Editor: Rahadyan Adi