"Tahun 2022 kita approach, tetapi manajemen mereka ngabarinnya last minute. Waktu itu festival sudah H-3 minggu, akhirnya mereka main di festival lain," terang Ghana.
"Terus di tahun 2023 kita sempat approach juga, karena mungkin waktu dan tempat belum cocok, jadi akhirnya dia tur dengan promotor lain," sambungnya.
Sempat dikira akan kembali tidak jodoh, namun ternyata Neck Deep lah yang berkeinginan untuk main ke The Sounds Project.
"Ternyata di 2024, kita enggak email menajemennya, tapi tiba-tiba ada salah satu teman atau agen nanyain, 'Ghan Sounds Project mau Neck Deep enggak? mereka nanyain festival lu,'" beber Ghana.
Tak tanggung-tanggung, Neck Deep bahkan secara eksklusif hanya tampil di Indonesia untuk negara Asia Tenggara. SImak video lengkapnya!