Suara.com - Timnas Jerman tampil menggila saat memainkan laga pembuka Euro 2024. Tuan rumah menghancurkan Skotlandia 5-1 dalam matchday pertama Grup A, Sabtu (15/6/2024) dini hari WIB. Dalam pertandingan di Munich Football Arena (Allianz Arena), Munich, Der Panzer sudah unggul tiga gol di babak pertama, sebelum menang meyakinkan.
Tiga gol Jerman di babak pertama dicetak masing-masing oleh Florian Wirtz (10'), Jamal Musiala (19') dan Kai Havertz (45+1 P). Di babak kedua, Jerman menambah penderitaan Skotlandia lewat gol-gol Niklas Fullkrug (68') dan Emre Can pada menit 90+3'.
Sementara Tartan Army sempat memperkecil ketertinggalan pada menit ke-87 melalui gol bunuh diri Antonio Rudiger pada menit ke-87. Kemenangan besar Jerman atas Skotlandia memunculkan sederet fakta menarik. Selengkapnya, simak video di atas.
Video Editor: Syafitri