Sambut Kehadiran Tim Red Sparks, Menpora Dito: Mereka Minta Buah Manggis dan Mangga

Rabu, 17 April 2024 | 19:30 WIB
Menpora Dito Ariotedjo saat menjamu tim Red Sparks di Jakarta. (Suara.com/Adie Prasetyo Nugraha).
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tim voli asal Korea Selatan, Red Sparks merasa senang berada di Jakarta jelang laga eksibisi menghadapi Indonesia All Stars di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta pada Sabtu (20/4/2024).

Sebelum bersua Indonesia All Stars, para pemain dan ofisial Red Sparks melakukan pertemuan dengan Menteri Pemuda dan Olahraga (MenporaDito Ariotedjo di Gedung Kemenpora, Jakarta, Rabu (17/4/2024).

Dito menyebut tim Red Sparks tidak banyak menuntut selama berada di Jakarta. Namun, terdapat permintaan unik yang mereka sampaikan yakni menginginkan buah manggis dan mangga.

"Hari ini sudah hadir full team dari tim Red Spark, hadir juga atlet wanita Indonesia kebanggaan kita, Mba Megawati (Hangestri) dan seluruh atlet red spark yang membanggakan karena ada Red Spark dan Mba Megawati, voli Indonesia makin ramai dan pencintanya makin banyak," kata Dito dalam konferensi pers, Rabu (17/4/2024).

Video Editor: Ariskha

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI