Suara.com - Komisi Pemilihan Umum (KPU) akan menetapkan hasil Pemilu 2024 hari ini, Rabu (20/3/2024). Hasil pemilu akan disampaikan KPU usai merampungkan rekapitulasi perolehan suara tingkat nasional di 128 wilayah kerja panitia pemilihan luar negeri (PPLN) dan 38 provinsi.
Penetapan ini akan disampaikan KPU tepat pada tenggat waktu yang diatur dalam undang-undang pemilu. Namun, sebelum menetapkan hasil Pemilu 2024, KPU mesti merampungkan rapat pleno terbuka rekapitulasi perolehan suara tingkat nasional untuk Provinsi Papua dan Papua Pegunungan.
Hingga Rabu pagi, KPU telah merampungkan rekapitulasi suara untuk 36 provinsi. Terbaru, KPU menyelesaikan rekapitulasi suara untuk Provinsi Jawa Barat hingga Rabu dini hari.
Untuk itu, sebelum KPU mengumumkan hasil pemilu, bagaimana suasana di wilayah KPU? selengkapnya, tonton Live Streamingnya di atas.
Reporter: Zayadi/Trivena