Suara.com - Ancaman Menteri Warisan Israel Amichai Eliyahu tak main-main. Dia menyerukan untuk "menghapus" bulan suci Ramadan. Hal itu dinyatakan kepada Radio Angkatan Darat.
Amichai Eliyahu merupakan menteri dari partai Otzma Yehudit yang dipimpin oleh Menteri Keamanan Nasional Itamar Ben Gvir. "Apa yang disebut sebagai bulan Ramadan harus dihilangkan, dan ketakutan kita terhadap bulan ini juga harus dihilangkan," kata Eliyahu, dikutip dari pemberitaan Anadolu, Senin (4/2/2024).
Eliyahu menyatakan itu saat beredarnya informasi kebocoran keamanan Israel yang cemas dengan peningkatan situasi di Tepi Barat dan Yerusalem Timur yang diduduki selama bulan Ramadan.
Creative/Video Editor: Devina/Syafitri Rahmanda