Suara.com - Wakil Walikota Solo Teguh Prakosa ikut hadir di TPS 34, Kampung Tirtoyoso, Manahan, Solo, Jawa Tengah, Rabu (14/2/2024).
TPS tersebut yakni TPS tempat Calon Wakil Presiden nomor urut 2 Gibran Rakabuming Raka mencoblos. Teguh Prakosa mengatakan bahwa TPS Gibran sangat creative karena dekorasi yang unik di momen valentine ini. Juga seluruh peserta pencoblos diberi coklat usai menggunakan hak suaranya.
Berdasarkan pantauan, Gibran Rakabuming Raka datang ke TPS ditemani sang istr, Selvi Ananda. Ia nampak mengenakan kemeja bercorak warna terang.
Gibran lebih dulu mendapat surat sura dari petugas Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) dan menuju bilik suara untuk mencoblos. Setelah itu sekitar dua menit kemudian giliran Selvi yang mendapat surat suara dan menuju bilik pencoblosan. Selengkapnya dalam video.
Reporter/Video Editor: Praba/Tikha