Mengapa Megawati Belum Restui Kader PDIP Mundur dari Kabinet Jokowi?

Rinaldi AbanBBC Suara.Com
Senin, 29 Januari 2024 | 21:00 WIB
Ketua Umum DPP PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri. (Foto dok. PDIP)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sekjen Partai Demokrasi Indonesia-Perjuangan (PDI-P) Hasto Kristiyanto mengatakan Ketua Umum PDIP Megawati Sukarnoputri belum merestui keinginan sejumlah menteri untuk mundur dari kabinet Presiden Joko Widodo.

Pengamat menilai hal tersebut menunjukkan PDI-P masih berkeinginan untuk tetap berada di pemerintahan, meski bertolak belakang dengan keinginan Menkopolhukam Mahfud MD. Pengamat politik dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Devi Darmawan, menilai sikap Megawati dilatari keinginan PDI-P untuk tetap memegang kekuasaan.

“Saya lebih melihat bahwa Ketua Umum dan PDI-P masih ingin tetap berada di dalam kekuasaan, di dalam kabinet. Justru untuk tetap menyelenggarakan check and balance terhadap pemerintah. Meskipun kita tahu bahwa mungkin saja akan mempersulit posisi Mahfud di dalam kampanye,” kata Devi.

Padahal, menurutnya, keinginan Mahfud MD untuk hengkang dari pemerintahan Jokowi sudah menjadi keputusan yang tepat dan dapat mendongkrak elektabilitasnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI