Begini Komentar Langsung Prabowo Saat Disinggung Mengenai 'Etik Ndasmu'

Minggu, 17 Desember 2023 | 19:05 WIB
Capres nomor urut dua, Prabowo Subianto saat kampanye di Blitar. Jawa Timur. (Suara.com/Novian)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Prabowo Subianto angkat bicara ihwal pernyataannya "etik ndasmu" yang belakangan ini mendapat banyak sorotan. Terkait hal itu, Calon presiden nomor urut 2 ini menduga jika ada pihak yang ingin mencari-cari kesalahannya.

Seperti diketahui video mempelihatkan Prabowo bicara demikian dalam pidatonya di Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Partai Gerindra di JIEXPO, Kemayoran, Jakarta, Jumat (15/12). Adapun acara internal itu digelar secara tertutup.

"Itu kan di dalam di antara keluarga ya kan, tapi biasa orang Indonesia kan cari-cari (kesalahan), mau dibesar-besarkan," kata Prabowo usai bertemu relawan di GOR Soekarno-Hatta, Blitar, Jawa Timur, Minggu (17/12/2023).

Prabowo pun meminta jika ucapanya itu tidak usah dibesar-besarkan. Selengkapnya, simak video di atas.

Video Editor: Praba

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI