Suara.com - Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto angkat suara terkait usulan mendiang Letjen (Purn) Doni Monardo menjadi pahlawan nasional.
Agus mengatakan, lewat Asisten Personel-nya, pihaknya akan memberikan usulan tersebut kepada pemerintah.
Hal ini mengingat peran besar mendiang Doni Monardo dalam menangani Covid-19 saat menjadi Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covd-19.
Pernyataan itu disampaikan Agus usai jadi inspektur upacara pemakaman Doni Monardo di TMP Kalibata, Jakarta Selatan, Senin (4/12/2023).
"Di bidang personel nanti kita akan mengusulkan. Nanti ada kriteria yang diatur bidang personel yang mengatur kalau sudah final," kata Panglima TNI. Simak selengkapnya dalam video di atas.
Video Editor: Praba
(Artikel selengkapnya: https://www.suara.com/news/2023/12/04/134838/panglima-tni-jenderal-agus-subiyanto-kaji-usulan-doni-monardo-jadi-pahlawan-nasional)