Suara.com - Publik kekinian mulai mencari-cari tahu mengenai sosok Tiko Aryawardhana. Pria yang akan menikahi penyanyi Bunga Citra Lestari atau BCL.
Salah satu yang ingin diketahui publik adalah 'masa lalu' Tiko. Sama seperti BCL, pria berusia 43 tahun itu sebelumnya pernah menikah.
Tiko pernah menikah dengan wanita bernama Arina Winarto pada 26 Juni 2014. Dari pernikahan itu, mereka dikaruniai tiga orang anak.
Permasalahan rumah tangga yang tak bisa 'didamaikan' lagi membuat mereka bercerai pada 2021 lalu di Pengadilan Agama Jakarta Selatan.
Seperti Tiko yang punya pekerjaan mentereng, Arina juga tak kalah cemerlang. Berdasar informasi yang beredar, Arina bekerja di sebuah perusahaan swasta.
Pekerjaan menterengnya terlihat saat Arina disebut pernah hadir di acara Prestige Hongkong yang merupakan perusahaan Hubert Buda Media.
Prestige Hongkong merupakan sebuah majalah yang menampilkan gaya hidup mewah. Majalah tersebut berkantor pusat di Hongkong.
Untuk mengetahui selengkapnya, simak video di atas.
Creative/VO/Editor: Mely/Josua/Liv
(Artikel selengkapnya: https://www.suara.com/lifestyle/2023/11/26/162756/pekerjaan-mantan-istri-tiko-aryawardhana-tak-kalah-moncer-sampai-diundang-ke-acara-bergensi)