Adu Kuat Visi-Misi Anies, Ganjar dan Prabowo, Siapa Unggul?

Rinaldi AbanBBC Suara.Com
Jum'at, 17 November 2023 | 00:20 WIB
Pasangan Anies-Muhaimin nomor urut 1, Prabowo-Gibran nomor ururt 2, dan Ganjar-Mahfud nomor urut 3 saat penetapan nomor urut pasangan Capres dan Cawapres Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Selasa (14/11/2023). [ANTARA FOTO/Galih Pradipta]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sektor ekonomi menjadi prioritas pasangan capres-cawapres Ganjar Pranowo-Mahfud MD dan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, meski masing-masing memiliki fokus berbeda.

Sementara pasangan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, dianggap tanpa "gebrakan" karena hanya bertumpu pada klaim keberhasilan pemerintahan Presiden Joko Widodo. Kata-kata seperti "ekonomi", "adil dan makmur", serta "bangun" menjadi frasa yang paling sering muncul dalam dokumen visi dan misi pasangan capres-capres.

Sayangnya, isu krisis iklim dan lingkungan belum menjadi perhatian ketiga pasangan capres-cawapres yang bertarung dalam Pemilu Presiden (Pilpres) 2024 mendatang. Visi dan misi ini dapat membantu memahami prioritas masing-masing pasangan dan mendapatkan gambaran rencana kerja mereka, menurut Derry Wijaya, ilmuwan data dari Monash University Indonesia, yang melakukan analisis data dokumen visi misi pasangan capres-cawapres.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI