Jokowi Berikan Anugerah ke Presiden FIFA Gianni Infantino dan 6 Gelar Pahlawan Nasional

Rinaldi Aban Suara.Com
Jum'at, 10 November 2023 | 16:50 WIB
Presiden Joko Widodo berjabat tangan dengan Presiden FIFA Gianni Infantino, usai memberikan Tanda Kehormatan Bintang Jasa Pratama kepadanya di Istana Negara, Jakarta, Jumat (10/11/2023). ANTARA/Yashinta Difa
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Jokowi menganugerahkan Bintang Tanda Jasa Pratama untuk Presiden FIFA Giovanni  Vincenzo Infantino dan gelar pahlawan nasional untuk enam tokoh dari berbagai daerah di Istana Negara, Jakarta, Jumat (10/11).

Gianni menerima tanda jasa berkat kontribusinya terhadap sepak bola di tanah air.

Setelah mendapat penghargaan, Presiden Jokowi juga memberikan ucapan selamat kepada Presiden FIFA Gianni Infantino. Turut hadir di antaranya adalah Ketua PSSI Erick Thohir. Diketahui, Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17. Terdapat empat venue untuk menggelar pertandingan-pertandingan Piala Dunia U-17 2023.

Keempat stadion tersebut yakni Jakarta International Stadium (JIS), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), dan Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya). (ANTARA/Afra Augesti/Pradanna Putra Tampi/Yovita Amalia/Hilary Pasulu)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI