Suara.com - Mantan Menteri Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo (SYL) meminta untuk bertemu Presiden Joko Widodo atau Jokowi di Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat (6/10/2023). Sayangnya, keinginan SYL belum bisa terwujud hari ini.
Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengungkapkan tidak ada dalam jadwal Jokowi bertemu SYL pada hari ini. Meski berada di Jakarta, Kepala Negara memiliki sejumlah agenda rapat yang padat.
"Saya kira (agenda) presiden cukup padat, pagi hari tadi ada beberapa rapat internal yang diselenggarakan juga pada sore hari ini, ada rapat tentang TPA. Sampai sore ini belum ada jadwal," kata Ari di Kantor Kemensetneg, Jakarta, Jumat (6/10/2023).
Ari menuturkan, SYL tidak bisa datang mendadak untuk menemui Jokowi. Sebab, mesti ada penyesuaian jadwal terlebih dahulu apabila ingin bertemu dengan RI 1.
Video Editor: Zay