Suara.com - Putra bungsu Presiden Joko Widodo (Jokowi), Kaesang Pangarep sudah menyatakan kesiapannya untuk maju sebagai calon Wali Kota Depok, Jawa Barat.
Hal itu diungkapkan Kaesang dalam sebuah video berjudul ‘Klarifikasi, Saya Buka Suara’ yang diunggah di kanal YouTube Kaesang Pangarep by GK Hebat.
Dalam video itu, kaesang mengaku sudah mendapatkan izin dan restu dari keluarga bersarnya untuk menjajal debut karier politiknya di Depok.
"Saya Kaesang Pangarep. Saya sudah dapat izin dan restu dari keluarga saya. Insyallah dengan ini saya siap untuk hadir menjadi Depok Pertama. Mohon dukungannya, merdeka," kata Kaesang dalam video itu.
Namun ternyata suara di dalam keluarga Kaesang belum bulat. Masih ada perbedaan pendapat mengenai rencana majunya suami Erina Gudono itu menjadi orang nomor satu di Depok.
Perbedaan itu terlihat antara tanggapan Jokowi dan Gibran Rakabuming, yang merupakan kakak dari Kaesang. Simak video lengkapnya!
Voice Over/Video Editor: Linda/Aris