Suara.com - Tim nasional sepak bola Indonesia U-22 mengalahkan Myanmar dengan skor 5 - 0 dalam ajang SEA Games 2023 Kamboja, Kamis (4/5). Indonesia untuk sementara berada di puncak klasemen Grup A dengan koleksi enam poin.
Ramdhan Sananta mencetak brace di laga ini pada menit ke-31 dan '60. Sementara tiga gol Timnas U-22 lainnya diciptakan oleh Marselino Ferdinan (20'), Fajar Fathur Rahman (74'), dan Titan Agung (88').
Hasil ini sendiri membuat Timnas Indonesia U-22 mantrap menduduki puncak klasemen sementara Grup A dengan poin sempurna 6 dari dua pertandingan. Berikutnya, Rizky Ridho dan kawan-kawan akan melawan Timor Leste pada Minggu (7/5) mendatang.
Duel Timnas Indonesia U-22 vs Myanmar sejatinya cukup sengit di awal babak pertama. Myanmar memberikan perlawanan setidaknya saat pertandingan memasuki menit kesepuluh. (ANTARA/Yogi Rachman/Arif Prada/Gracia Simanjuntak)