Suara.com - Pebalap Stromoy Racing F1H2O Team Bartek Marszalek menjadi yang tercepat di babak kualifikasi F1 Powerboat World Championship atau F1H2O, di Danau Toba, Sumatera Utara, Minggu, (26/2). Babak kualifikasi menentukan pole position untuk balapan pertama.
Sebelumnya Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menyebut ajang balap ini merupakan sarana untuk lebih mempromosikan pariwisata Indonesia ke dunia internasional.
Ajang ini memiliki dampak berantai yang positif. Perhelatan ini akan berjalan rutin selama lima tahun ke depan seperti World Superbike (WSBK) dan MotoGP di Mandalika, NTB dengan tujuan mempromosikan pariwisata Indonesia ke dunia.
(ANTARA/Rio Feisal/Pradanna Putra Tampi/Andi Bagasela/I Gusti Agung Ayu N)