Rumahnya Dilempar Sekarung Ular Jelang Kunjungan Anies, Wahidin Halim: Politik Tidak Beradab

Rinaldi Aban Suara.Com
Jum'at, 27 Januari 2023 | 19:30 WIB
Gubernur Banten Wahidin Halim. [Dok Pemprov Banten]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rumah mantan Gubernur Banten Wahidin Halim mendapat teror pelemparan sekarung ular kobra pada Rabu (25/1/2023) dini hari sekitar pukul 03.00 WIB. Pelaku sampai kini masih misterius, belum diketahui identitasnya.

Rumah politisi NasDem itu yang berada di Kecamatan Pinrang, Kota Tangerang dilempar sebuah karung warna hijau yang berisi puluhan ular kobra. Peristiwa itu hanya beberapa jam sebelum acara kunjungan bakal capres NasDem, Anies Baswedan.

Terkait aksi tak terpuji itu, Wahidin Halim menduga ada kaitannya dengan politik. Ia menyebut hal itu sebagai tindakan yang tak beradab.

"Ya biasa politik tidak beradab. Kejahatan politik dengan berbagai cara, bagaimana menakut-nakuti. Tapi saya tidak takut, saya jihad," kata Wahidin Halim kepada wartawan, Rabu (25/1). Simak video lengkapnya!

Voice Over/Video Editor: Juve/Welly

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI