Suara.com - Meski sudah pulang dari rumah sakit, Indra Bekti diimbau dokter untuk istirahat total selama empat bulan. Indy Barends sebagai sahabat memaklumi imbauan dokter tersebut.
"Ya lumrah lah, kan problemnya di kepala, di otak," kata Indy Barends di kawasan Mampang, Jakarta, Senin (23/1/2023).
Indy Barends pun mewanti-wanti Indra Bekti untuk tetap mematuhi anjuran dokter. Jangan mentang-mentang sudah di rumah, Bekti langsung boleh ambil job.
"Jangan berpikir bahwa kalau sudah pulang terus langsung bisa nge-MC lagi, bisa kembali normal, nggak lah. Sekarang ini tetap berobat jalan," ujar Indy Barends.
"Memang arahnya menuju ke sana (kesembuhan Indra Bekti). Tapi kan semua ada progresnya, tetap berobat jalan dengan tindakan yang merangsang kembali syaraf-syaraf ototnya, biar bisa kembali pulih," kata dia lagi. Indy Barends merasa keluarnya Indra Bekti dari rumah sakit untuk rawat jalan sebenarnya sudah patut disyukuri.
Video Editor: Rahadyan Adi