Nangis Histeris Sampai Sujud Syukur di Ruang Sidang, Ini Momen Nikita Mirzani saat Divonis Bebas

Kamis, 29 Desember 2022 | 16:15 WIB
Nikita Mirzani menangis sujud syukur divonis bebas di PN Serang pada Kamis (29/12/2022). [Suara.com/Adiyoga Priyambodo]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Nikita Mirzani menyambut vonis bebas Pengadilan Negeri Serang, Kamis (29/12/2022) dengan penuh kebahagiaan. Pantauan dari lokasi, pendukung dan teman-teman Nikita Mirzani langsung bersorak usai mendengar hakim membebaskan sang artis.

Nikita Mirzani seketika juga langsung bersujud di depan majelis hakim hingga tersungkur ke lantai. Raungan tangis ibu tiga anak terdengar sesaat setelahnya.

Nikita Mirzani sampai harus dibantu tim kuasa hukum dan beberapa petugas untuk duduk lagi di kursi terdakwa. Sebab, hakim memang belum selesai membacakan putusan.

Setelah ketuk palu, Nikita Mirzani kembali bersorak kegirangan. Sambil menangis, ia menghampiri hakim untuk mengucap terima kasih karena memberi vonis bebas. Simak videonya.


Video Editor: Yulita Futty Hapsari

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI