Suara.com - Aji Febrianto Ar-Rosyid, ahli poligraf atau uji kebohongan dari Polri, hadir sebagai saksi ahli dalam sidang lanjutan persidangan kasus pembunuhan Nofriansyah Yosua Hutabarat atau Brigadir J. Dalam sidang, ia membongkar semua hasil poligraf para terdakwa kasus Brigadir J, yakni Ferdy Sambo, Putri Candrawathi, Bripka Ricky Rizal, Bharada E atau Richard Eliezer dan Kuat Ma'ruf.
Aji lantas mengungkap hasil tes poligraf Kuat Ma'ruf yang terindikasi berbohong. Hasil tersebut didapatkan saat Kuat memberi pernyataan tidak melihat Ferdy Sambo menembak Brigadir J.
“Untuk indikasi kedua, untuk saudara Kuat yang dilakukan pemeriksaan pada tanggal 9 September adalah 'Apakah kamu melihat Pak Sambo menembak Yosua?' Jawabannya Saudara Kuat, tidak. Hasilnya bohong,” kata Aji di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Jakarta, Rabu (14/12/2022).
Aji menjelaskan bahwa Kuat telah menjalani tes poligraf sebanyak dua kali. Meski ada jawaban yang berbohong, Kuat juga mendapatkan hasil jujur saat mendapatkan pertanyaan pertama dalam tes poligraf. Simak video lengkapnya!