Suara.com - Ferdy Sambo membantah keterangan Richard Eliezer alias Bharada E terkait keberadaan perempuan di rumahnya di Jalan Bangka, Jakarta Selatan. Menurut Sambo keterangan Richard tidak benar dan mengada-ada.
"Tidak benar itu keterangan dia, ngarang-ngarang," kata Sambo saat jeda sidang di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (6/12/2022).
Sambo menegaskan, tidak ada motif perselingkuhan di balik kasus penembakan yang menewaskan Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat. Dia juga bersikukuh dengan klaimnya yang menyebut Yosua telah memperkosa Putri Candrawathi.
"Jelasnya istri saya kan diperkosa sama Yosua. Tidak ada motif lain apalagi perselingkuhan," ujar Sambo. Keberadaan perempuan itu sebelumnya diungkap Bharada E saat bersaksi untuk terdakwa Bripka Ricky Rizal dan Kuat Maruf di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, pada Rabu (30/11). Ia menyebut kemunculan perempuan tersebut terjadi sekitar Juni 2022 lalu saat hubungan Ferdy Sambo dan Putri mulai renggang.
Video Editor: Fatikha Rizky Asteria.N