Suara.com - Pihak keamanan Masjid Ar Rahman di Jatiwaringin, Pondok Gede, Kota Bekasi mengatakan jika pria lanjut usia atau lansia berinsial SK alias Suud (70) tidak memukul imam saat salat maghrib. Suud hanya mendorong imam bernama ustaz Sualiman tersebut.
Peristiwa itu terjadi pada Kamis (1/12) kemarin. Kejadian itu bahkan terekam kamera CCTV yang terpasang dalam masjid. "Didorong saja, nggak sampai diserang atau dipukul," kata Yudi, satpam masjid saat dijumpai di lokasi, Jumat (2/12/2022) siang.
Yudi mengatakan, Suud tiba-tiba mendorong imam saat baru takbiratul ihram. Akibatnya, imam Sulaiman itu sampai terdorong ke depan.
Di sisi lain, sejumlah jamaah langsung bereaksi dengan mengamankan Suud. Imbasnya, para jamaah urung melaksanakan ibadah salat maghrib.
"Kejadian pas salat maghrib. Itu pas takbir pertama, imam tahu-tahu di dorong, yang dorong itu sebelumnya ikut salat. Akhirnya pada nggak jadi salat maghrib, jadi bubar. Kami amanin, namanya Pak Suud, orang sekitar sini juga," papar Yudi.
Reporter/Video Editor: Rayfa Haydar Utomo/Fatikha Rizky Asteria.N