Minta Bertanggung Jawab Atas Tragedi Kanjuruhan, Puluhan Aremania Datangi Bareskrim Polri

Jum'at, 18 November 2022 | 12:05 WIB
Puluhan Aremania korban Tragedi Kanjuruhan mendatangi Bareskrim Polri. Mereka datang untuk melaporkan mantan Kapolda Jawa Timur Irjen Nico Afinta. (Suara.com/M Yasir)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Puluhan Aremania korban Tragedi Kanjuruhan mendatangi Bareskrim Polri.

Mereka datang untuk melaporkan mantan Kapolda Jawa Timur Irjen Pol Nico Afinta dan beberapa anggota Polri lainnya yang dinilai mesti bertanggung jawab atas tragedi yang menewaskan 135 korban jiwa.

Pantauan Suara.com, puluhan Aremania itu tiba di Bareskrim Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan sekitar pukul 09.30 WIB. Mereka terlihat menggunakan satu unit bus.

Anggota tim hukum gabungan Aremania, Anjar Nawan Yusky menyebut total ada 50 Aremania selaku korban dan saksi yang hadir langsung dari Malang, Jawa Timur. Selengkapnya dalam video berikut ini.

Video Editor: Dyo Rizky

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI