Suara.com - Sahabat Nikita Mirzani, Fitri Salhuteru mengungkap alasan sang artis teriak-teriak di Kejaksaan Negeri Serang sebelum ditahan.
"Nikita teriak itu bukan marah atau tidak siap untuk menghadapi resiko yang sekarang. Dia berteriak itu karena protes atas perlakuan pihak kejaksaan yang berlebihan," beber Fitri Salhuteru di kawasan BSD, Tangerang Selatan pada 6 November 2022.
Nikita Mirzani merasa, terlalu banyak petugas kejaksaan yang mengawal dirinya saat proses pelimpahan tahap dua dari penyidik Polres Serang Kota. Hal itu pun dibenarkan Fitri Salhuteru.
"Kemarin itu memang banyak banget ya yang menyambut atau menerima Nikita saat diserahkan dari kepolisian Serang ke pihak kejaksaan. Bahkan mereka juga ikut ke rutan untuk memastikan Nikita ada di dalam situ," terang Fitri Salhuteru. Simak video selengkapnya!
Video Editor: Bayu Yunianto