Hadiri Sidang Gugatan, Vincent Verhaag Bawa Korban Penipuan Steven

Rabu, 19 Oktober 2022 | 17:35 WIB
Jessica Iskandar dan Vincent Verhaag didampingi pengacaranya, Rolland E Potu mendatangi Gedung Divisi Propam di Polri Mabes Polri, Jakarta, Senin (12/9/2022). Kedatangan Jessica terkait pengaduannya terhadap penyidik Polda Bali, yang ia laporkan pada 1 September 2022. [Adiyoga Priyambodo/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Vincent Verhaag menghadiri sidang atas gugatan seterunya, Christoper Steffanus Budianto alias Steven, dengan tuduhan pencemaran nama baik. Sidang tersebut beragendakan mediasi antara kedua belah pihak.

Sidang mediasi tersebut bakal digelar pekan depan, Rabu (26/10/2022). Namun sebelum agenda tersebut digelar, pihak Vincent Verhaag menaruh keraguan.

"Karena apa? Prinsipal ini tidak hadir dari panggilan polisi," kata pengacara Vincent Verhaag, Rolland E. Potu di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Rabu (19/10/2022).

Sebagai informasi, sebelum Steven memperkarakan kasusnya, Jessica Iskandar bersama Vincent Verhaag lebih dulu melaporkan pebisnis tersebut. Ini terkait dengan hilangnya 11 mobil senilai Rp 9,8 miliar.

"Kami berupaya meminta perlindungan hukum. Ini warga yang mencari keadilan," kata pengacara Vincent Verhaag.

Sebagai bukti bahwa bukan hanya dirinya yang menjadi korban, Vincent Verhaag juga menghadirkan korban lain yang bernasib sama dengannya.

Video Editor:Praba Mustika

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI