Kata Mahasiswa Usai Ikuti Kelas Prilly di UGM

Jum'at, 30 September 2022 | 07:30 WIB
Aktris Prilly Latuconsina (kanan) dan Sekretaris Departemen Ilmu Komunikasi UGM sekaligus salah satu pengampu mata kuliah kajian selebritas, Lidwina Mutia (kiri) di Fisipol UGM, Kamis (29/9/2022). [Hiskia Andika Weadcaksana / Suarajogja.id]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktris Prilly Latuconsina menjadi dosen tamu di Ilmu Komunikasi (Ilkom) Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisipol) Universitas Gadjah Mada (UGM), Kamis (29/9/2022). Lantas bagaimana kesan mahasiswa yang baru pertama mengikuti kuliah dari Prilly?

Salah satu mahasiswa Ilkom UGM semester 5, Abygail, mengaku sangat senang bisa mendapat pengalaman baru mengikuti kuliah dengan Prilly. Mengingat aktris berusia 25 tahun itu sudah berkecimpung langsung di dunia entertaiment.

 "Seneng banget karena dapat banyak insight baru yang enggak kita dapetin dari dosen-dosen biasa. Karena beliau juga membawa pengalaman dia sebagai profesional gitu kan. Dan ya seneng sih bisa mendengar itu dan merasakan experience itu di kelas," kata Abygail ditemui seusai kelas.

Abygail menjelaskan secara singkat materi yang disampaikan oleh Prilly tadi yakni terkait dengan konsep selebrifikasi dan selebritisasi.

Video Editor: Praba Mustika

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI