Suara.com - Aksi demo tolak kenaikan harga bahan bakar minyak (BBM) kembali terjadi di Patung Kuda, Jakarta Pusat, Jumat (23/9/2022). Kali ini dilakukan massa yang mengatasnamakan Gerakan Nasional Pembela Rakyat (GNPR).
Ada yang menarik saat demo berlangsung. Massa terdengar meneriakan kata-kata "Sambo" saat petugas kepolisian melintas dengan mobil taktis.
Awalnya, seorang emak-emak tengah berorasi dari atas mobil komando. Ia berbicara tentang perjuangan berjihad.
Di tengah orasi, tampak petugas kepolisian melintas dengan mobil taktis. Hal itu pun mengundang reaksi dari massa yang mencemooh petugas.
Baca Juga: Tersangka Putri Candrawathi Masih Bebas, Ini Penjelasan Kejagung
"Sambo-sambo," teriak massa mencemooh petugas yang melintas. Sementara, emak-emak yang tengah berorasi dari atas mobil komando, menyebut negara ini penuh dengan teroris. Ia pun menyebut Sambo sebagai raja teroris.
"Sudah jelas negara ini di belakangnya adalah teroris. Ustaz kita dibilang teroris, di tembak, masuk penjara. Tapi ternyata teroris sedang diadili, raja teroris adalah Sambo," kata emak-emak tersebut.
Video Editor: Yulita Futty Hapsari