Kisah Pilu Penjaga Sekolah: Uang Celengan Berangkat Haji Dimakan Rayap, Duit Rp50 Juta Ludes

Rinaldi Aban Suara.Com
Rabu, 14 September 2022 | 09:30 WIB
Samin memperlihatkan uang tabungannya yang rusak akibat dimakan rayap di Solo, Selasa (13/9/2022). [ANTARA/Aris Wasita]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Manusia hanya bisa berencana, namun Allah-lah yang menentukan. Kalimat itu bisa menggambarkan seorang penjaga sekolah di Kota Solo bernama Samin (53) yang mengalami nasib pilu.

Betapa tidak, uang puluhan juta hasil menabung yang disimpan dalam celengan plastik nyaris ludes dimakan rayap. Padahal, uang hasil tabungan selama sekitar 2,5 tahun itu rencananya akan digunakan untuk mendaftar berangkat ibadah haji.

Samin menceritakan, total ada sekitar Rp100 juta uang tabungan yang dia simpan di celengan tersebut. Namun, sekitar Rp50 juta ludes dimakan rayap.

Ada tiga celengan plastik yang berisi uang sekitar Rp 100 juta dengan pecahan Rp 100 ribu dan Rp 50 ribu. Tiga celengan tersebut berwarna ungu, hijau, dan kuning.

Celengan-celengan tersebut disimpan di pojokan tempat tidur dari kayu

Tapi hanya satu celengan yang berwarna hijau yang uangnya rusak dimakan rayap. Sedangkan celengan warna ungu sudah ada rayap yang masuk tapi uang masih utuh cuma berlubang kecil-kecil.

Video Editor: Fatikha Rizki Asteria.N

Kontributor : Budi Kusumo

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI