Ibu-ibu Komisi III Ini Puji Kapolri yang Tangan Kasus Ferdy Sambo, Warganet Kesal

Rinaldi Aban Suara.Com
Senin, 29 Agustus 2022 | 12:05 WIB
Eva Yuliana saat Rapat Dengar Pendapat Komisi III DPR RI dan Kapolri, Rabu 24 Agustus 2022. (YouTube/DPR RI)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Seorang ibu-ibu anggota DPR yang ikut buka suara soal kasus Ferdy Sambo yang melakukan pembunuhan terhadap Brigadir J tengah menjadi sorotan.

Hal tersebut terjadi ketika saat Rapat Komisi III DPR RI dan Kapolri pada Rabu (25/08/2022). Potongan klip dari momen tersebut tersebar luas dan diunggah kembali oleh akun @nyinyir_update_official di jejaring media sosial Instagram.

 Ibu-ibu anggota Komisi III DPR bernama Eva Yuliana itu mulanya mengucapkan salam kepada Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo beserta jajarannya yang hadir di Rapat Dengar Pendapat saat itu.

Eva mengatakan bahwa kasus tersebut sungguh mengagetkan seluruh masyarakat dan mengakui bahwa dia paham Kapolri tidak mudah dalam menerima insiden tersebut.

"Semua orang monitor pak, seluruh rakyat mengikuti. Di tempat saya pak Kapolri, di tempat nongkrong, di warung bahkan kalau tempat saya wedangan itu pun semuanya ngomong soal ini," tutur Eva dipetik Suarabekaci.id, Jumat (26/08/2022).

Sementara itu, Kapolri Listyo Sigit tampak menyimak perkataan si ibu dengan begitu berwibawa.

Adapula Eva menyebut mungkin orang yang berpacaran membahas soal Ferdy Sambo ini karena menarik menurutnya.

VO/Video Editor: Dyo/Damar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI