Warga di Beberapa Negara Gunakan Kayu Bakar Gegara Harga Gas Dunia Meroket

Rinaldi AbanBBC Suara.Com
Rabu, 24 Agustus 2022 | 11:00 WIB
Warga di beberapa negara beralih gunakan kayu bakar. (Youtube BBC Indonesia)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pandemi dan perang Ukraina membuat harga gas dunia terus meroket. Imbasnya, warga di beberapa negara, kembali menggunakan kayu bakar.

Di India, mencari kayu bakar bukan perkara mudah. Di hutan, keselamatan mereka terancam oleh harimau. Selain itu, asap dari kayu bakar juga mengancam kesehatan dan bisa berakibat fatal. 

Menurut WHO, asap yang dihasilkan dari kayu bakar telah membunuh lebih dari tiga juta orang setiap tahunnya. Penggunaan kayu bakar juga berarti menambah potensi kerusakan hutan dan deforestasi.

Tidak hanya meningkatnya harga gas, warga dunia juga harus menghadapi krisis BBM yang tidak kunjung ada solusinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI