Suara.com - Hasil autopsi ulang Brigadir J alias Nopryansah Yosua Hutabarat akan disampaikan dalam waktu dekat. Penyampaian rencananya disampaikan langsung oleh ketua tim kedokteran forensik, Ade Frimansyah Sugiharto.
Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo menyampaikan hal tersebut berdasar informasi yang diterima dari Ade.
"Sebagai informasi dalam waktu dekat dari dokter Ade, dari Perhimpunan Kedokteran Forensik Indonesia juga akan menyampaikan hasil dari autopsi yang kedua yang telah dilakukan ekshumasi beberapa waktu lalu di Jambi," kata Dedi di Bareskrim Polri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Kamis (11/8/2022).
Tim khusus bentukan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo telah melakukan ekshumasi dan autopsi ulang terhadap jenazah Brigadir J di Jambi pada Rabu (27/7/2022) lalu. Hal ini dilakukan menindaklanjuti permintaan keluarga yang curiga Brigadir J dianiaya sebelum ditembak.
Proses autopsi dilakukan selama enam jam di RSUD Sungai Bahar, Jambi, pada Rabu (27/7/2022). Bertindak sebagai Ketua Tim Kedokteran Forensik, sekaligus Ketua Umum Perhimpunan Kedokteran Forensik Indonesia (PDFI), Ade Frimansyah Sugiharto.
Video Editor: Fatikha Rizky Asteria N