Suara.com - Setelah sempat ditunda, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta (Pemprov DKI) akan melakukan peresmian atau grand launching Jakarta International Stadium (JIS) hari ini, Minggu (24/7/2022).
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta mengundang semua pihak termasuk Presiden Joko Widodo untuk hadir di acara tersebut.
Selain itu, nantinya sejumlah musisi dijadwalkan bakal tampil manggung di grand launching JIS. Mulai dari grup band Dewa 19 feat Virzha, Kotak dan Setia Band.
Hal ini diketahui berdasarkan pengumuman dari akun instagram resmi Pemprov DKI, @dkijakarta. Konser musik ini akan berlangsung selama dua jam, mulai pukul 16.00 WIB sampai 18.00 WIB.
Peresmian JIS yang digelar akan memiliki konsep 2P, yaitu pertunjukan dan pertandingan. Seperti apa kemeriahannya? Selengkapnya, simak Live Streaming di atas.
Source Live Streaming: Youtube PEMPROV DKI JAKARTA