Suara.com - Polda Metro Jaya segera memeriksa mantan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Roy Suryo. Pemeriksaan dilakukan setelah penyidik meningkatkan status perkara kasus dugaan penistaan agama terkait unggahan foto stupa Candi Borobudur di Twitter miliki Roy Suryo yang diedit menyerupai wajah Presiden Joko Widodo atau Jokowi ke tahap penyidikan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Endra Zulpan menyebut pemeriksaan terhadap Roy Suryo akan dilakukan setelah penyidik memeriksa ahli bahasa, ahli agama dan ahli media sosial.
"Setelah dilakukan pemeriksaan terhadap ahli, maka akan dilakukan pemanggilan terhadap saudra Roy Suryo. Maka nanti akan disampaikan kapan untuk pemanggilannya," kata Zulpan di Polda Metro Jaya, Jakarta,Rabu (29/6/2022).
Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo sebelumnya menyampaikan bahwa kasus dugaan penistaan agama ini telah ditingkatkan dari tahap penyelidikan ke penyidikan. Peningkatan status perkara dilakukan setelah penyidik menemukan adanya unsur pidana.
Video Editor: Dewi Yuliantini