Suara.com - Nikuba alias Niku Banyu, buatan Aryanto Misel di Cirebon, Jawa Barat, ramai dibicarakan publik Indonesia, karena dianggap mampu menjadikan air sebagai bahan bakar pengganti bensin.
Nikuba memanfaatkan proses elektrolisis, untuk menghasilkan bahan bakar yang langsung dialirkan ke ruang bakar mesin. Lalu apakah air murni atau aquades yang dipakai Nikuba, sudah tepat disebut sebagai bahan bakar pengganti bensin?
Bagaimana pula dengan efisiensi dan efek sampingnya pada mesin?