Suara.com - Pandemi Covid-19 berpotensi memperburuk masalah pencemaran di sungai Gangga, India, yang menjadi sumber penghidupan bagi jutaan orang.
Selama pandemi yang telah berkembang menjadi krisis di India dan menewaskan ratusan ribu jiwa, banyak warga memakamkan kerabat mereka di kuburan-kuburan dangkal di tepi Sungai Gangga di Prayagraj, negara bagian Uttar Pradesh.
Namun ada kekhawatiran bahwa pada musim hujan, kuburan-kuburan tersebut akan membahayakan kesehatan warga dan menciptakan masalah lingkungan yang serius.
Sebelum krisis terbaru ini, Gangga sudah menjadi salah satu sungai paling tercemar di dunia. Sekitar tiga miliar liter limbah mengalir ke sungai tersebut setiap hari.