Suara.com - Ratusan pasien mengantre di rumah sakit di India, tak sedikit yang meninggal saat menunggu.
Dalam satu malam, ratusan pasien mengantre di rumah sakit, sebagian besar ditolak karena kapasitas rumah sakit penuh, persediaan oksigen hanya tinggal hitungan jam.
Seorang adik perempuan memanggil nama kakaknya yang terbaring tak sadarkan diri. Bahkan sejumlah rumah sakit mengaku hanya memiliki sedikit persediaan oksigen, padahal beberapa bulan lalu, India bisa dikatakan berhasil menangani pandemi.
Namun, pemerintah mulai berani mengizinkan kerumunan masyarkat, tetapi tanpa persiapan. Sehingga angka kematian yang tinggi menyebabkan kremasi tanpa henti pada pekan ini.